Ingin Mengunjungi Pulau Kalimantung? Ini Dia Caranya!- Seperti biasa, kalau dua atau tiga hari setelah lebaran biasanya akan menyempatkan untuk berlibur bersama keluarga besar. Berhubung berkumpul tak sesederhana dan semudah dulu, jadi selalu merutinkan liburan setelah lebaran.
Kalau dulu yang selalu menjadi destinasi wisata keluarga adalah Danau Toba dan sekitarnya, sekarang tampaknya sudah berubah haluan.
Sudah tiga tahun terakhir ini, Sibolga menjadi destinasi utama liburan, biasanya kita akan berkunjung ke pantai-pantai yang jaraknya mudah di jangkau dari kota.
Tapi kali ini kita tertarik dengan satu pulau yang menjadi primadona di Tapanuli Tengah selain Pulau Mursala. Yaitu adalah Pulau Kalimantung.
Untuk sampai ke Pulau Kalimantung ini, kita akan menyeberang dengan kapal boat. Satu kapal boat cukup untuk 20 orang dan biayanya sebesar Rp 1.500.000. Jadi sayang banget kalau perginya tidak rombongan.
Perjalanan ke Pulau Kalimantung sendiri membutuhkan waktu 2 jam menyeberang laut.
Perjalanan akan terasa membosankan di 20 menit pertama, namun akan semakin seru dan menakjubkan di menit berikutnya. Terlebih ketika 20 menit sebelum sampai ke Pulau Kalimantung, rasa bosan dan capek itu terbayar dengan keindahan pemandangannya.
Air yang jernih berbeda warna, tebing- tebing tinggi, dan ketika sampai di Pulau Kalimantung tak ada rasa selain takjub dan syukur.
Pasir pulau ini berwarna putih, cream dan halussss sekali. Seperti bedak tabur, hehehe. Sangkin jernihnya air laut ini, terumbu karang sangat jelas terlihat. Pemandangan bawah lautnya pun tak kalah indah.
Pulau ini masih sepi dan hanya ada satu warung. Jadi harus bawa bekal makanan dan minuman. Paling enak memang bakar ikan, sih. Mengingat Sibolga itu kota ikan dan ikannya itu masih segar dan cocok sekali kalau di bakar.
Oyaaa.. kalau berenang di pulau ini harus banget pakai sunblock, karena panasnya sanagat terik dan menjilat kulit.
Tapi tak apalah, biar muka gosong asalkan bisa menikmati surga kecil di Sibolga ini.
Sekedar saran, kalau mau brangkat ke Pulau Kalimantung ini sebaiknya jam 7 pagi dan pulang sekitar jam 3 sore. Karena kalau menjelang jam 4 keatas, biasanya air laut suka pasang. Jadi untuk keamanan dan kenyamanan selama perjalanan saja. perginya bisa melalui via Pantai Pandan, atau via agen perjalanan di hotel.
5 Comments
Indah bangetssss....seger dn bening pollll airnya...pengen banget juga bisa kesana...smga next keturutan hehehe
BalasHapusdari foto-fotonya yang kece kelihatan kalo di sana masih asri banget ya kak, pemandangan pantai sama langitnya cakep sekaliii
BalasHapusPerpaduan warna di pantainya indah banget. Kalau berbicara tentang daerah Sumatra Utara otomatis ingat salah satu serial Supernova, yakni Gelombang.
BalasHapusPasir putih, birunya air laut.. Waaa definisi tempat paling pas untuk healing.
BalasHapusWaaaa bagus banget, Kak. Semoga selalu terawat keasriannya.. ❤️
BalasHapus